Minggu, 03 Desember 2017

1

Cara Cuci Hijab Katun Agar Tidak Pudar

Ada cara yang benar untuk melakukan perawatan jilbab berbahan katun.

Bahan jilbab katun memang menjadi idaman para hijaber khususnya mereka yang tinggal di daerah panas. Katun yang terbuat dari bahan alami berupa kapas memiliki sirkulasi udara agar kamu tidak merasa kegerahan saat memakai jilbab berbahan katun.

Ingin jilbab berbahan katun kamu tahan lama dan warnanya tidak pudar? Ada cara yang benar untuk melakukan perawatan jilbab berbahan katun. Mau tahu bagaimana langkah yang benar? Yuk ikuti langkah berikut ini.

  • Hindari deterjen bubuk
Ketika ingin mencuci jilbab berbahan katun, sebaiknya pisahkan terlebih dahulu dengan bahan pakaian lainnya. Kemudian, sebaiknya jangan pakai deterjen bubuk, karena biasanya deterjen bubuk tidak larut secara sempurna dan bisa menempel di jilbabmu. Sebaiknya pakai deterjen cair atau shampo untuk mencuci jilbabmu


  • Cuci manual
Jangan sesekali memasukan jilbab berbahan katun ke dalam mesin cuci, karena bisa merusak serat kainnya. Sebaiknya pisahkan dan lakukan pencucian secara manual ya.


  • Jangan kena matahari langsung
Saat sudah ingin dijemur, jauhi dari paparan sinar matahari langsung. Cukup gantungkan di tempat yang sejuk dan jilbab akan kering bila terkena air. Matahari langsung bisa memudarkan warna dari jilbabmu.



  • Hindari suhu tinggi
Saat ingin menyetrika jilbab, jangan setting suhu tinggi karena bisa merusak jilbab katun yang berbahan tipis. Selain itu, suhu tinggi juga menyebabkan jilbab gosong. Baiknya, atur suhu sedang supaya jilbab tidak rusak ya.
0

Tips Fashion Hijab Membuatmu Selalu Tampak Modis dan Fashionable

Merasa jika pakai hijab akan tampak kuno dan tidak modis? Siapa bilang! Sama seperti gaya fashion lainnya, memakai hijab pun akan tampak serasi dalam penampilanmu jika kamu cerdas mengenakannya. Sebaliknya, apa pun gaya fashion-mu tidak akan tampak modis jika kamu asal memakainya. Jadi pada intinya, dengan tips fashion hijab yang tepat, gaya berhijab kamu akan dapat menarik decak kagum dari orang-orang yang melihatnya.
Hanya saja, meramu gaya berpakaian yang menggunakan hijab memang memerlukan usaha yang lebih keras dibandingkan mereka yang tidak memakainya. Jika para wanita non-hijab cukup memikirkan bebas mengubah gaya fashion mereka sesuka hati, kamu harus pintar-pintar mencari celah gaya yang cocok disandingkan dengan hijab yang kamu gunakan. Naluri fashion-mu dipertaruhkan di sini karena jika salah mempraktikkan tips fashion hijab, gayamu bisa hancur total. Sebaliknya, jika berhasil, gayamu bisa menjadi trendsetter bagi orang-orang di sekelilingmu.
0

Kesalahan Dalam Cara Memakai Jilbab

Mengenai penggunaannya, jilbab itu sendiri bukanlah jenis jilbab atau kerudung gaul seperti fenomena yang sering kita lihat sekarang-sekarang ini. Kerudung yang digunakan haruslah syar’I dan sesuai dengan yang diperintahkan oleh Allah dan Rasulnya, baik itu dala Al Qur’an ataupun hadits. Nah, disini akan dibahas sedikit mengenai jilbab atau lebih ke gaya berbusana kaum muslimah yang seharusnya atau kita kenal dengan istilah syar’i.



Sesuai dengan sabda Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam : “Bahwa anak perempuan apabila telah cukup umurnya, maka mereka tidak boleh dilihat akan dia melainkan mukanya dan kedua telapak tangannya hingga pergelangan” (H.R. Abu Daud)”. Itu sabda Rasulullah. Tapi nyatanya sekarang, banyak para muslimah yang salah mengartikan jilbab dan gaya berbusana yang syar’i.






0

Cara Memakai Jilbab Yang Baik

Jilbab yang baik adalah jilbab yang sesuai dengan tuntunan Islam, bukan sesuai dengan mode atau trend yang berlaku di masyarakat. Apa saja syarat-syarat cara memakai jilbab yang baik? Beberapa di antaranya:
  •      Menutupi aurat
  •      Jilbab lebar dan menutup dada
  •         Jilbab longgar tidak menampakkan bentuk tubuh
  •      Tidak tembus pandang
  •      Tidak memakai riasan/make up tebal






0

TUTORIAL HIJAB

Tutorial Hijab Segi Empat Sederhana Tapi Terlihat Mewah dan Elegant:


Step:
1. Pakai hijab dibagian ujungnya kemudian sematkan pentul di bawah dagu
2. Ambil bagian panjangnya lalu di bawa keatas
3. Sematkan pentul di atasnya
4. Kemudian ambil salah satu bagian di bawa keatas
5. Bagian yang di bawa ke atas buat layernya seperti pada gambar
6. Kemudian sisanya di bawa ke atas juga sematkan pentul.
.selesai 



step:

1. pakailah hijab dengan sisi yang tidak sama (panjangkan sebelah kiri)
2. sematkan pentul didagu
3. kemudian ambil sisi salah satu dan sematkan di leher 
4. tariklah sisi yang sisanya lalu pentulkan di atas.
selesaii